Sambut Lebaran Idul Fitri, Dinas PU Cilacap lakukan Perbaikan jalan Rusak dan berlobang

    Sambut Lebaran Idul Fitri, Dinas PU Cilacap lakukan Perbaikan jalan Rusak dan berlobang
    Sambut Lebaran Idul Fitri, Dinas PU Cilacap lakukan Perbaikan jalan Rusak dan berlobang

    CILACAP - Menjelang persiapan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Dinas PUPR Kabupaten Cilacap, yang dipimpin oleh Hendro melakukan pemantauan dan perbaikan atau Penambalan jalan rusak Berlobang, yang ada di Wilayah Cilacap Barat, sabtu (15/03/2025).

    Hal ini dilakukan agar jalan yang dilewati warga masyarakat mulus dan aman serta dapat memperlancar arus lalulintas terutama Kegiatan mudik yang akan datang. Adapun Dinas PUPR Cilacap mengecek dan memastikan jalan dalam kondisi baik untuk dilalui Kendaraan.

    Dalam kegiatanya Dinas PU melakakukan penambalan Jalan yang Rusak berlobang diperbaiki diantaranya di jalan Jeruk Legi, Kawunganten, Bojong, Bantarsari, Gandrungmangu, Sidareja, Cipari, Wanareja, hingga Kalipucang. 

    Keterangannya Hendro dari Pihak PU Cilacap mengatakan bahwa ia dan tim melakukan perbaikan jalan, agar aktivitas warga masyarakat lancar dan nyaman dalam berkendara atau menggunakan akses jalan raya.

    "Perbaikan jalan rusak Berlobang ini dilakukan agar tidak ada potensi bahaya yang mengintai para pemudik atau pengguna jalan dengan adanya kecelakaan akibat jalan berlobang. Kami juga memperhatikan kondisi drainase, memastikan air hujan dapat mengalir dengan lancar dan tidak menggenangi jalan, " ungkapnya. 

    Selain perbaikan jalan, tim ini juga aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat sekitar. Mereka mengimbau agar masyarakat turut menjaga kondisi jalan dengan tidak membuang sampah sembarangan dan tidak melakukan aktivitas yang dapat merusak jalan.

    Adapun Tim patroli PUPR Cilacap, yang dipimpin Hendro ini tidak hanya bertujuan untuk menyambut Idul Fitri, tetapi juga untuk menciptakan infrastruktur jalan yang berkelanjutan, dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

    "Kami berharap, perjalanan mudik tahun ini akan berjalan lancar, aman, dan nyaman bagi semua orang, " tandasnya. 

    (N.son/Marjuki Wiyono)

    jawa tengah cilacap informasi berita cilacap barat terkini dan terbaru hari ini dinas pupr cilacap perbaikan jalan berlobang
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Narapidana Bisa Kok Telepon Keluarga, Ada...

    Artikel Berikutnya

    Bersih dan Sehat Lapas Cilacap Rutin Laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau
    Suwarno Sah Pemilik Tanah Eigendom Verponding: Negara Akui Proses Konversi Warisan Soetojo Harjonagoro dan Koesen

    Ikuti Kami